Self-massage dengan Foam Roller

25 Apr 2019 Tips dan Trik

Ingin tahu bagaimana cara menggunakan Foam Roller? Yup, you come to the right (web) place! Sebelumnya kami akan menjelaskan dulu, alat untuk apa sih foam roller itu?

Apabila melakukan olahraga, setelahnya badan suka terasa kaku. Terkadang hanya stretching tidak melemaskan otot yang kaku tersebut. Biasanya salah satu solusinya adalah dengan dipijat. Nah, dengan foam roller kita bisa melakukan self-massage pada bagian-bagian yang kaku tersebut. Bagaimana mungkin? Ini disebabkan bentuk foam roller yang bulat yang dapat di "gelindingkan" di bagian tubuh yang pegal, dan juga karena bentuknya yang padat. Foam roller sendiri memiliki beberapa macam tingkat empuk/keras. Semakin keras foam roller, semakin intense rasa pijatan pada badan.

Jadi, apakah foam roller hanya berguna untuk self-massage? Tidak juga, foam roller juga dapat melatih keseimbangan, mengaktifkan otot-otot bahu dan dapat digunakan sebagai alat untuk challenge ketika melakukan gerakan pilates. Untuk saat ini, kami akan menunjukkan cara self-massage dengan foam rolling untuk seluruh badan yang dapat anda lakukan setiap hari. Terlepas anda akan melakukan aktifitas olahraga, atau hanya ingin mendapatkan otot yang rileks dengan self massage.

Otot-otot yang di massage pada video ini:

1. Quads (otot paha depan)
2. IT Band (ligamen pada paha samping)
3. TFL (otot pada paha samping atas)
4. Inner Thigh (otot paha dalam)
5. Piriformis (otot bokong bagian dalam)
6. Hamstrings (otot paha belakang)
7. Calves (betis)
8. Shins (otot pada tulang kering)
9. Upper Back (punggung atas sekitar tulang belikat)
10. Lats (otot pada punggung samping)
11. Triceps (otot lengan bawah)

Panduan untuk mengikuti video ini:

1. Kenakan pakaian yang nyaman

2. Siapkan matras dan foam roller

3. Ikuti foam rolling pada satu sisi badan, pause video, lalu lakukan pada sisi badan lainnya (video hanya menunjukkan foam rolling pada sisi kiri atau sisi kanan saja

4. Resume video, lanjutkan ke bagian badan selanjutnya

5. Ingat untuk selalu kencangkan otot perut dan lindungi bagian tubuh anda secara keseluruhan

6. Apabila ada bagian yang sangat kaku dan sangat sakit ketika dilakukan foam roller, take it easy, atau skip bagian badan tersebut.

7. Lakukan secara rutin, and enjoy!

Anda juga dapat download versi PDFnya disini.